PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG EDUKASI PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN PENYAKIT DEGENERATIF DI DESA TUNGKE KEC. BENGO KAB. BONE
DOI:
https://doi.org/10.53861/lomas.v6i2.698Keywords:
Penyakit degeneratif, Pengetahuan, Masyarakat.Abstract
Abstrak
Penyakit degeneratif merupakan kelompok penyakit kronis yang ditandai dengan penurunan fungsi organ atau jaringan tubuh secara bertahap, seperti pada penyakit jantung, diabetes melitus, osteoporosis, dan kanker. Meskipun bersifat tidak menular, penyakit-penyakit ini memiliki dampak jangka panjang yang serius terhadap kualitas hidup penderitanya. Oleh karena itu, upaya promotif dan preventif perlu ditingkatkan secara berkelanjutan guna menjaga dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat di Desa Tungke, Kecamatan Bengo, Kabupaten Bone mengenai pencegahan dan penanggulangan penyakit degeneratif. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah promosi kesehatan berbasis pendidikan masyarakat. Materi disampaikan secara interaktif melalui ceramah, diskusi, dan sesi tanya jawab, sehingga peserta dapat memahami informasi dengan lebih baik. Evaluasi keberhasilan kegiatan dilakukan menggunakan instrumen (kuesioner) berupa pre-test dan post-test, serta pengamatan terhadap keaktifan peserta selama kegiatan berlangsung. Teknik analisis yang digunakan adalah perbandingan antara hasil pre-test dan post-test. Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan yang signifikan. Sebelum kegiatan dilaksanakan, hanya 11% peserta yang memahami materi tentang penyakit degeneratif dengan baik. Namun setelah penyuluhan, angka tersebut meningkat drastis menjadi 90%. Temuan ini menunjukkan bahwa kegiatan PKM ini memberikan dampak positif dalam meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pencegahan dan penanggulangan penyakit degeneratif secara dini dan berkelanjutan.
Kata kunci : Penyakit degeneratif, Pengetahuan, Masyarakat.
Downloads
References
WHO. (2020). Noncommunicable Diseases: Key Facts.
Kemenkes RI. (2023). Profil Kesehatan Indonesia.
Mayo Clinic. (2022). Degenerative Disease Overview.
Hasby, H., Mauliza, M., & Mastura, M. (2019). Pemanfaatan Tanaman Obat Sebagai Pencegahan Penyakit Degeneratif. In JPPM (Jurnal Pengabdian Dan
Pemberdayaan Masyarakat) (Vol. 3, Issue 1, P. 55). Lembaga Publikasi Ilmiah Dan Penerbitan Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Https://Doi.Org/10.30595/Jppm.V3i1.3581
Permatasari, A., Susyanto, M.B.E. And Walinegoro, B.G., 2022. Peningkatan Kesadaran Dan Pencegahan Penyakit Degeneratif Pada Kelompok Lansia Perumahan Pendowo Asri, Sewon, Bantul. RESWARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(2), Pp.738-744.
Walton, E.P., Nurjanah, N. And Nabela, S.J., 2023. PENYULUHAN MASYARAKAT SEHAT DALAM MENCEGAH PENYAKIT DEGENERATIF DAN PARENTING ERA DIGITAL 4.0 Pengabdian Kepada Masyarakat Ini Bertujuan Untuk Memberikan Penyuluhan Pendidikan, Pemeriksaan Kesehatan Dan Senam Sehat Untuk Mencegah Penyakit Degenerative Sert. Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(1), Pp.621-625.
Hidayah, N., Widiani, E., Palupi, L.M. And Rahmawati, I., 2022. Upaya Pencegahan Dan Penanganan Penyakit Degenartif Pada Lanjut Usia. Jurnal IDAMAN (Induk Pemberdayaan Masyarakat Pedesaan), 6(1), Pp.33-38.
Nugraheni, R., & Oktaviasari, D. I. (2019). Pengabdian Masyarakat s“Penyuluhan Pola Hidup Sehat Untuk Mencegah Penyakit Hipertensi Dan Senam Lansia” Di Desa Wonoasri Kecamatan Grogol Kabupaten, Prosiding (SENIAS) Seminar, Riskesdas 2013, 237–240.
Prayogo Walton, E., Juliana Nabela, S., Studi Pendidikan Jasmani Masyarakat, T. D. I. (2021). Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Terhadap. Journal PHWB, 11(2), 146–154.





